Infotembalang.co: Artikel
Baru Aja
Loading...
Tampilkan postingan dengan label Artikel. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Artikel. Tampilkan semua postingan

Kamis, 03 Agustus 2023

Informasi Tentang Kelurahan, Kode Pos, Demografi, Jalan Tembalang Semarang

Informasi Tentang Kelurahan, Kode Pos, Demografi, Jalan Tembalang Semarang




Infotembalang.co - Sobat Tembalang siapa yang sering penasaran dengan nama sebuah daerah? kadang sebelum datang ke sebuah daerah kita kepo dulu lewat google agar tahu sedikit banyak informasi tentang daerah itu? memenuhi permintaan para pembaca kita akan ulas informasi seputar daerah Tembalang, sebuah kecamatan di kota semarang yang sering ditanyakan di pencarian google.

Informasi Umum tentang Tembalang Semarang
Tembalang adalah sebuah kecamatan di Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Di sana berdiri Universitas Diponegoro dan Politeknik Negeri Semarang (POLINES), Universitas Pandanaran (UNPAD), Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Semarang (POLTEKKES).

Etimologi
Menurut cerita rakyat, nama Tembalang berasal dari kata tambal ilang yang berarti "tambal dan hilang". Nama ini diberikan oleh Ki Ageng Pandan Arang ketika mengadakan inspeksi ke daerah ini. Konon pada saat mengadakan inspeksi di daerah ini, Kia Ageng bertemu dengan penduduk yang hendak menambal mata air yang terus menerus membeludak di wilayah ini, sehingga mereka mengadu kepada Ki Ageng. Setelah salat 2 rakaat, Ki Ageng dan para pengikutnya meninggalkan daerah ini, dan mata air yang membeludak itu akhirnya lenyap, dan kini hanya tersisa 1 mata air kecil di daerah ini yang bernama Tuk Songo. (Wikipedia.org) 

Berapa Ketinggian Tembalang?
Untuk daerah Tembalang mempunyai ketinggian terendah 160 m dan tertinggi 250 m. maka bedasarkan keadaan topografinya, daerah Tembalang hususnya kampus UNDIP Tembalang terletak diantara daerah perbukitan sedang dan daerah perbukitan tinggi.

Data wilayah
Luas wilayah di tiap Kelurahan Kecamatan Tembalang sebagai berikut:
Kelurahan Tembalang: 392,26 ha
Kelurahan Kramas: 105,32 ha
Kelurahan Bulusan: 304,072 ha
Kelurahan Meteseh: 498, 669 ha
Kelurahan Rowosari: 719,577 ha
Kelurahan Sendangmulyo: 358,574 ha
Kelurahan Kedungmundu: 149,25 ha
Kelurahan Sambiroto: 318,300 ha
Kelurahan Mangunharjo: 303,25 ha
Kelurahan Tandang: 375,74 ha
Kelurahan Sendangguwo: 327,72 ha
Kelurahan Jangli: 207,00 ha

Jumlah RT dan RW Kelurahan se-Kecamatan Tembalang Tahun 2013:
Kelurahan Tembalang: RT: 37 & RW: 8
Kelurahan Kramas: RT: 21 & RW: 5
Kelurahan Bulusan: RT: 30 & RW: 6
Kelurahan Meteseh: RT: 176 & RW: 29
Kelurahan Rowosari: RT: 41 & RW: 9
Kelurahan Sendangmulyo: RT: 255 & RW: 29
Kelurahan Kedungmundu: RT: 69 & RW: 9
Kelurahan Sambiroto: RT: 91 & RW: 11
Kelurahan Mangunharjo: RT: 59 & RW: 8
Kelurahan Tandang: RT: 125 & RW: 14
Kelurahan Sendangguwo: RT: 105 & RW: 9
Kelurahan Jangli: RT: 40 & RW: 5

Jumlah penduduk Kecamatan Tembalang Bulan Oktober Tahun 2013:
Laki-laki: 73.810 orang
Perempuan: 72.181 orang
Total penduduk: 145.991 orang

Kelurahan Tembalang
KONDISI DEMOGRAFI
Jumlah penduduk Kelurahan Tembalang Bulan Februari 2018 : 5.605 jiwa
Jumlah penduduk laki-laki : 2.830 jiwa
Jumlah penduduk perempuan : 2.775 jiwa
Jumlah RT : 35 
Jumlah RW : 8

KONDISI GEOGRAFIS
Luas Wilayah ± 392,26 Ha
Batas-batas Wilayah :
• Sebelah Barat : Kelurahan Sumurboto
• Sebelah Utara : Kelurahan Jangli
• Sebelah Timur : Kelurahan Bulusan
• Sebelah Selatan : Kelurahan Kramas

Alamat Kantor Kelurahan Tembalang
Jl. Banjarsari Raya No. 35 Telp. (024) 7470710
Email : kel.tembalang@gmail.com

Website: tembalang.semarangkota.go.id 

GAMBARAN UMUM KECAMATAN TEMBALANG

Geografi dan Iklim
Kecamatan Tembalang terletak di bagian selatan Kota Semarang. Berjarak sekitar 15 km dari ibu kota Kota Semarang. Batas-batas dari Kecamatan Tembalang yaitu; Sebelah Utara: Kecamatan Candisari, Sebelah Barat: Kecamatan Banyumanik, Sebelah Selatan: Kabupaten Semarang, Sebelah Timur: Kabupaten Demak dan Kecamatan Pedurungan. Secara geografis Kecamatan Tembalang terletak pada posisi 110o16’20” - 110o 30’29”BT dan 6o 55’34”- 7o07’04” LS, dengan ketinggian DPL rata-rata 125 m.

Luas wilayah daratan mencapai 4.420.04Ha, yang terdiri dari 432Ha lahan sawah dan 3.988.04 ha lahan kering. Kecamatan Tembalang terbagi dalam 12 Kelurahan dengan Kelurahan Rowosari sebagai kelurahan terluas dengan luas wilayah 870 Ha atau 20,83% dari luas kecamatan diikuti oleh Kelurahan Meteseh (499 Ha/11,94%) dan Kelurahan Sendangmulyo (461 Ha/ 11,03%). Sedangkan kelurahan dengan luas wilayah terkecil adalah Kelurahan Kramas dengan Luas wilayah 93 Ha /2,23%.

Pemerintahan
Kecamatan Tembalang terdiri dari dua belas Kelurahan, yaitu Rowosari, Meteseh, Kramas, Tembalang, Bulusan, Mangunharjo, Sendangmulyo, Sambiroto, Jangli, Tandang, Kedungmundu, Sendangguwo.

Dalam menjalankan pemerintahan pada tingkat Kelurahan, sebagai tempat melayani masyarakat maka di setiap Kelurahan sudah tersedia Kantor Kelurahan dan Balai Kelurahan beserta para aparat yang siap membantu administrasi masyarakat setempat.

Komposisi pemerintahan di Kecamatan Tembalang padatahun 2015 mengalami sedikit perubahan jika dibandingkan tahun 2014 dan 2013 perubahan tersebut berada pada jumlah RW dan RT dimana telah terjadi pemekaran RW di Kelurahan Meteseh dan Kelurahan Sendangmulyo. Semula terdapat 24 RW di kelurahan Meteseh dan 29 RW di Kelurahan Sendangmulyo, di tahun 2015 kedua kelurahan tersebut bertambah menjadi sama 30 RW.

Penduduk
Jumlah penduduk Kecamatan Tembalang tahun 2015 sebanyak 156.868 jiwa. Dibandingkan pertumbuhan penduduk tahun 2014 yang mencapai angka 4,83%. Angka sex ratio kecamatan Tembalang mencapai 102,6 persen, angka ini merupakan hasil dari perbandingan penduduk laki-laki terhadap penduduk perempuan. Angka sex ratio dibawah 100 menunjukkan jumlah penduduk laki- laki lebih banyak daripada penduduk perempuan. Jumlah penduduk laki-laki pada tahun 2015 sebesar 79.440 jiwa dan jumlah penduduk perempuan sebanyak 77.428 jiwa. Kecamatan Tembalang memiliki luas lahan sebesar 41,74KM2 sehingga kepadatan penduduk pada tahun 2015 mencapai 3.758 jiwa/KM2 angka ini lebih besar jika dibandingkan dengan tahun 2014 yang hanya sebesar 3.706 jiwa/KM2.

Dari piramida penduduk Kecamatan Tembalang tahun 2015 diatas, dapat kita perhatikan bahwa angka pertumbuhan penduduk masih dapat dipertahankan, hal ini disebabkan jumlah penduduk pada usia 0-4 tahun berada di bawah penduduk yang berusia 5-9 tahun. Jumlah penduduk Kecamatan Tembalang pada tahun 2015 sebanyak 156.868 jiwa. Dengan pertumbuhan penduduk sebesar 1,4%, pertumbuhan penduduk ini lebih kecil.

Ketenagakerjaan
Jika dilihat dari mata pencaharian penduduk, sebagian besar penduduk di Kecamatan Tembalang bekerja pada sektor Lain-lain yaitu sebanyak 62 persen, dimana dalam sektor ini termasuk jasa kost-kostan dan rumah makan yang mendominasi usaha di Kecamatan Tembalang. Diikuti sektor PNS/TNI/POLRI sebanyak 14 persen. Sedikitnya lahan pertanian yang tersedia saat ini di Kecamatan Tembalang mengakibatkan masyarakat yang bekerja pada sektor pertanian hanya sebesar2%.

Jumlah penduduk usia kerja pada tiap pengelompokan umur mengalami kenaikan yang hampir sama secara presentase. Untuk usia 0 – 14 tahun pada tahun 2014 adalah sebesar 40.813 jiwa meningkat menjadi 41.401 jiwa atau sebesar 361,44%. Kelompok usia 15–64 tahun pada tahun 2014 sebanyak 108.452 jiwa menjadi 109.959 jiwa atau meningkat 1,39%. Kelompok usia 65 tahun keatas dari 5.432 jiwa pada tahun 2014 menjadi 5.508 jiwa di tahun 2015 atau meningkat 1,40%. Kenaikan jumlah penduduk kelompok usia 15 - 64 lebih rendah dibandingkan penduduk di kelompok usia lainnya, sehingga angka dependensi rasio pada tahun 2015 naik sebesar 0,02%, dimana tahun 2014 sebesar 42,64% menjadi 42,66% di tahun 2015.

Pendidikan
Adanya sejumlah perguruan tinggi besar yang berada di Kecamatan Tembalang mengakibatkan banyaknya jumlah pelajar (Mahasiswa) yang berasal dari penjuru Indonesia bahkan Mancanegara yang menimba ilmu di Kecamatan Tembalang. Perguruan Tinggi tersebut antaralain UNDIP, UNIMUS, POLINES dll yang berjumlah 7 Perguruan Tinggi. Hal ini menjadi penyebab banyaknya jumlah pelajar (mahasiswa) di Perguruan Tinggi di banding pelajar pada jenjang SMA SMP SD maupun TK. Jumlah Pelajar dari Perguruan Tinggi sebanyak 53.641 Mahasiswa, diikuti SD 11.732 siswa, SMP 3.992 siswa, TK 3.426 siswa dan SMA sebanyak 1.511 siswa.

Rasio sekolah/PT terhadap siswa adalah rata-rata kemampuan sekolah/PT dalam menampung jumlah siswa atau rata-rata siswa yang belajar di Sekolah/PT tersebut. Rasio sekolah terhadap siswa pada tahun 2015 untuk jenjang TK 1:54, SD 1:326, SMP 1:333, SMA 1:252 dan PT 1:7663. Selain Rasio Sekolah terhadap siswa, kita juga dapat mengetahui Rasio guru terhadap siswa. Rasio guru terhadap siswa adalah rata-rata jumlah siswa yang diajar oleh seorang guru, di Kecamatan Tembalang untuk jenjang TK adalah 1:13, jenjang SD 1:20, jenjang SMP 1:13, jenjang SMA 1:10 dan jenjang Perguruan Tinggi 1:24.

Kesehatan
Kesehatan adalah salah satu kebutuhan mendasar manusia. Oleh karena itu ketersedian sarana dan prasarana penunjang kesehatan sangatlah penting. Fasilitas kesehatan yang terdapat di Kecamatan Tembalang sudah sangat memadahi, bahkan banyak masyarakat dari luar Kecamatan Tembalang melakukan

pengobatan di fasilitas kesehatan yang ada di Kecamatan Tembalang. Fasilitas tersebut meliputi 2 Rumah Sakit umum, yaitu RSUD Kota Semarang dan RSND (Rumah Sakit Umum Diponegoro yang baru mulai beroperasi tahun 2015) puskesmas, pustu, poliklinik dan praktek dokter serta bidan. Letak rumah sakit dan puskesmas yang menyebar di hampir di seluruh kelurahan yang ada di Kecamatan Tembalang memudahkan akses dari masyarakat muntuk menuju fasilitas kesehatan tersebut.

Selain fasilitas kesehatan, tenaga kesehatan merupakan unsur utama dalam penyelenggaraan kesehatan. Jumlah dokter umum dan dokter spesialis yang ada mencapai 75 dokter, kemudian 7 dokter gigi, 48 bidan, 23 dukun bayi/paraji dan 105 tenaga kesehatan lainnya yang meliputi apoteker, perawat, tenaga gizi dsb. Dengan banyaknya fasilitas kesehatan dan tenaga kesehatan diharapkan dapat mewujudkan masyarakat di Kecamatan Tembalang yang sehat dan sejahtera. (eprints.undip.ac.id - oleh SC Arifin - ‎2017

Tembalang termasuk Semarang bagian mana?
Tembalang (sisi utara) masuk wilayah Semarang Timur, Tembalang (sisi selatan) masuk wilayah Semarang Selatan.

Kode Pos Tembalang Berapa?
Kode Pos Tembalang adalah 50275
untuk kelurahan lain di kecamatan tembalang, berikut daftar Kode Pos nya
50277 BulusanTembalang
50274 JangliTembalang
50273 KedungmunduTembalang
50278 KramasTembalang
50272 MangunharjoTembalang
50271 MetesehTembalang
50279 RowosariTembalang
50276 SambirotoTembalang
50273 SendangguwoTembalang
50272 SendangmulyoTembalang
50274 TandangTembalang
50275 Tembalang

Kode Pos Meteseh Tembalang?
Jawabanya Kode Pos Meteseh Tembalang adalah 50271

Kode Pos Rowosari Tembalang?
Jawabanya Kode Pos Rowosari Tembalang adalah 50279

Kode Pos Pedalangan Tembalang?
Jawabanya Kode Pos Pedalangan Tembalang adalah 50268

Kode Pos Sendangmulyo Tembalang Semarang?
Jawabanya Kode Pos Sendangmulyo Tembalang adalah 50272

Peta Kecamatan Tembalang Semarang


Peta Keuarahan Tembalang Semarang





Alamat Kampus di Tembalang Semarang

1. Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang
Alamat: Jl. Prof. Sudarto No.13, Tembalang
Kec. Tembalang, Kota Semarang
Jawa Tengah 50275

Admisi (SNMPTN-SBMPTN-UM) UNDIP 
Telp: (024) 7460041
Bag. Registrasi UNDIP : (024) 7460020 ext.130
Bag. Keuangan UNDIP : (024) 7460020 ext.135

Website: www.undip.ac.id 
Email: humas[at]live.undip.ac.id

Fakultas di Undip:
1. Kedokteran
2. Teknik
3. Perikanan dan Ilmu Kelautan
4. Sains dan Matematika
5. Ekonomika dan Bisnis
6. Peternakan dan Pertanian
7. Hukum
8. Ilmu Budaya
9. Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
10. Kesehatan Masyarakat
11. Psikologi
12. Pasca Sarjana
13. Sekolah Vokasi

2. Politeknik Negeri Semarang (Polines)
Alamat: Jl. Prof. Sudarto, Tembalang, 
Kec. Tembalang, Kota Semarang,
Jawa Tengah 50275
Kode Pos 50275
Telp. +62 24 7473417, 7499585, 7499586
Fax. +62 24 7472396 
Email : sekretariat[at]polines.ac.id
Website: www.polines.ac.id

PROGRAM DIPLOMA
Teknik Konstruksi Gedung
Teknik Konstruksi Sipil
Teknik Mesin
Teknik Konversi Energi
Teknik Listrik
Teknik Elektronika
Teknik Telekomunikasi
Teknik Informatika
Akuntansi
Keuangan dan Perbankan
Administrasi Bisnis
Manajemen Pemasaran

PROGRAM SARJANA
Teknik Perawatan dan Perbaikan Gedung
Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan
Teknik Mesin Produksi dan Perawatan
Teknologi Rekayasa Pembangkit Energi
Teknik Telekomunikasi
Teknologi Rekayasa Instalasi Listrik
Komputerisasi Akuntansi
Perbankan Syariah
Analis Keuangan
Akuntansi Manajerial
Manajemen Bisnis Internasional
Administrasi Bisnis Terapan

PROGRAM PASCA SARJANA
Teknik Telekomunikasi

3. Poltekkes Kemenkes Semarang (POLTEKKES)
Alamat: Jl. Tirto Agung, Pedalangan, 
Kec. Banyumanik, Kota Semarang, 
Jawa Tengah 50268
Telepon: (024) 7460274
Website: poltekkes-smg.ac.id
Email: poltekkes-smgpoltekkes-smg.ac.id 

Jurusan/ Program Studi
Jurusan Keperawatan 
1. Program Studi DIII Keperawatan Semarang
2. Program Studi DIII Keperawatan Purwokerto
3. Program Studi DIII Keperawatan Pekalongan 
4. Program Studi DIII Keperawatan Blora 
5. Program Studi DIII Keperawatan Magelang 
6. Program Studi DIV Keperawatan Semarang
7. Program Studi DIV Keperawatan Magelang
8. Program Studi Profesi Ners (Semarang)

Jurusan Kebidanan 
1. Program Studi DIII Kebidanan Semarang
2. Program Studi DIII Kebidanan Magelang 
3. Program Studi DIII Kebidanan Purwokerto
4. Program Studi DIII Kebidanan Blora
5. Program Studi DIV Kebidanan Semarang
6. Program Studi DIV Kebidanan Magelang
7. Program Studi Profesi Bidan (Semarang)

Jurusan Gizi Semarang 
1. Program Studi DIII Gizi Semarang
2. Program Studi DIV Gizi Semarang

Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang 
1. Prodi DIII T. Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang
2. Prodi DIII T. Radiodiagnostik dan Radioterapi Purwokerto
3. Prodi DIV T. Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang

Jurusan Keperawatan Gigi 
1. Prodi DIII Keperawatan Gigi Semarang
2. Prodi DIV Keperawatan Gigi Semarang 

Jurusan Kesehatan Lingkungan Purwokerto 
1. Program Studi DIII Kesehatan Lingkungan Purwokerto 
2. Program Studi DIV Kesehatan Lingkungan Purwokerto 

Jurusan Analis Kesehatan Semarang 
1. Program Studi DIII Analis Kesehatan Semarang 
2. Program Studi DIV Teknologi Laboratorium Medik
3. Program Studi Teknologi Bank Darah

Jurusan Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang
1. Program Studi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang

4. Universitas Pandanaran (UNPAND) Semarang
Alamat: Jl. Banjarsari Barat No.1, Pedalangan, 
Kec. Banyumanik, Kota Semarang, 
Jawa Tengah 50268
Telp. (024) 76482711
Website: unpand.ac.id
Email : info@unpand.ac.id

Universitas Pandanaran Semarang memiliki 3 (Tiga) Fakultas dengan  12 (sepuluh) Jurusan/Program Studi meliputi  Program Studi Strata Satu (S1) yang terdiri dari Program Studi Teknik Arsitektur, Kewirausahaan, Teknik Sipil, Manajemen dan Akuntansi serta Program Diploma III (D III) meliputi Program Studi Teknik Elektro, Teknik Lingkungan, Teknik Mesin, Teknik Kimia, Teknik Sipil, Hubungan Masyarakat dan Ilmu Administrasi Bisnis.


Info Tips Jadi Mahasiswa Baru Agar Sukses di Dunia Perkuliahan

Info Tips Jadi Mahasiswa Baru Agar Sukses di Dunia Perkuliahan

 
 


infotembalang.co - Hai sobat Tembalang, emasuki dunia perkuliahan, kampus baru, teman baru, lingkungan baru dan suasana baru merupkan hal yang sangat dinantikan oleh calon mahasiswa baru. 

Bayangan mengenai kehidupan kuliah yang lebih bebas dibandingkan kehidupan sekolah yang cenderung lebih banyak peraturan menjadi salah satu motivasi untuk cepat-cepat kuliah. 

Menjadi anak kuliah ternyata tidak selalu menyenangkan, lho! Tidak banyak mahasiswa yang mengalami culture shock saat awal perkuliahan. 

Tapi jangan khawatir sobat Tembalang, tips-tips ini akan membantu kamu agar kehidupan perkuliahanmu lebih menyenangkan dan bermanfaat.


1. Pilih dan kenali lingkunganmu terlebih dahulu

Mulai dari memilih kost, pilihlah kost yang dekat dengan kampus dan tidak terlalu ramai. Kondisi kost yang terlalu ramai akan membuat kamu sulit berkonsentrasi saat belajar. 

Memilih kost yang dekat dengan kampus akan membantu kamu berhemat karena tidak perlu mengeluarkan uang untuk transportasi. Saat pertama kali pindah ke kost cobalah kenali lingkungan sekitar. 

Kamu bisa berjalan-jalan sambil mencari tempat makan, minimarket, masjid, tempat fotocopy atau laundry yang terdekat sekaligus mengenal warga sekitar.


2. Cari teman sebanyak-banyaknya

Teman adalah orang yang akan menjadi orang terdekatmu ketika jauh dari orang tua atau keluarga. Tetapi kamu tidak boleh sembarangan dalam memilih teman. Pilihlah teman yang bisa memberimu support dan membuatmu menjadi orang yang lebih produktif. 


3. Ikuti organisasi atau kegiatan mahasiswa

Dengan mengikuti kegiatan mahasiswa seperti klub olahraga, himpunan atau unit kegiatan mahasiswa (UKM), kamu bisa mendapat lebih banyak teman dan menyalurkan bakat yang kamu miliki. 

Ada banyak unit kegiatan mahasiswa yang dapat kamu ikuti misalnya resimen mahasiswa, pramuka, korps sukarela (KSR), paduan suara, kesenian dan masih banyak lagi. 

Kegiatan seperti ini dapat menjadi salah satu media refreshing ditengah kepenatan kuliah. Melalui kegiatan ini kamu juga bisa belajar berorganisasi dan melatih jiwa kepemimpinan.


4. Buat kelompok belajar

Jika sewaktu sekolah guru kita selalu membimbing hingga benar-benar paham, selalu mengingatkan ketika ada tugas dan memberikan toleransi apabila terlambat dalam mengumpulkan tugas, di dunia kuliah kamu harus bisa semuanya sendiri. 

Kamu harus bisa mengikuti dan memahami materi yang disampaikan oleh dosen, mencari referensi tambahan secara mandiri dan mengumpulkan tugas tepat waktu. 

Dengan adanya kelompok belajar akan memudahkan kamu dalam belajar dan saling bertukar pemahaman mengenai materi yang disampaikan oleh dosen.


5. Ikuti program magang

Mengikuti program magang akan menambah skill yang kamu punya, terutama jika program tersebut sesuai dengan jurusan yang kamu ambil. 

Pengalaman pada saat magang akan menjadi nilai tambah pada saat kamu mencari pekerjaan kelak nanti.


6. Jalin hubungan yang baik dengan dosen dan kakak tingkat

Dosen dan kakak tingkat tentunya memiliki pengalaman yang lebih daripada mahasiswa baru. Kamu bisa sharing mengenai pengalaman mereka yang dapat dijadikan acuan untuk menjalani perkuliahan kamu kedepannya.  


Itu dia postingan kita kali ini tentang 6 Tips Jadi Mahasiswa Baru Agar Sukses di Dunia Perkuliahan untuk sobat Tembalang yang baru memasuki dunia perkuliahan. 

Kuliah bukan hanya tentang belajar secara teori dan memperoleh IPK yang tinggi, tapi juga belajar untuk menjadi orang yang lebih baik, berwawasan luas serta memahami karakter orang dari berbagai latar belakang.



Penulis
Rizka Indra Nareswari


===
Also read more news around the world at Nesianetwork.id

Rabu, 02 Agustus 2023

Kuliner  Tembalang Nyobain Sate Ayam Bang Amir, Asli Madura Murah Harganya Enak Rasanya

Kuliner Tembalang Nyobain Sate Ayam Bang Amir, Asli Madura Murah Harganya Enak Rasanya

 
 

Infotembalang.co - Sate adalah makanan yang familiar dan ada di mana-mana jadi favorit banyak kalangan karena rasa dan harga yang merakyat.

Sate bermacam-macam ada yang sate ayam dan sate kambing dengan pilihan bumbu kacang untuk ayam dan bawang campur kecap untuk kambing.

Ngomong-ngomong soal sate ayam, kami punya rekomendasi warung makan sate ayam namanya Bang Amir. Lokasinya di area Dkopi jalan Banjarsari nomer 48 A Tembalang Semarang.

Untuk harga tidak usah khawatir, seporsi sate ayam berisi 10 tusuk seharga Rp 13.000 jika pake nasi atau lontong nambah Rp 3.000,-.

Sedangkan untuk seporsi sate kambing dibanderol mulai harga Rp 35.000,- isi 10 tusuk, ada pula kerupuk seharga 1.000 perak, soal haus dan pedas tak usah khawatir tersedia juga aneka minuman mulai dari es teh, es jeruk, nutrisari dan lain-lain.


Soal rasa bisa dibilang sate bang Amir punya ciri khas dengan sambal kacang kentangnya, tidak terlalu cair dan tambahan irisan bawang merah serta cabe menambah kesegaran setiap gigitan, porsinya banyak sangat cocok jadi alternatif  menu makan malam mahasiswa.

Buka dari jam 15.30 wib biasanya tutup jam 22.00 wib, tapi sering sekali sebelum waktunya tutup sudah ludes terjual, so jangan terlalu malam ya belinya.

Jika lagi mager datang ke warungnya, Sate Bang Amir Tembalang juga bisa dipesan lewat aplikasi pesan makanan seperti Gofood, Grabfood dan Shopeefood wah praktis ya.

Mau makan di tempat juga oke, tersedia tempat yang cozy ada meja dan kursi dengan lampu lampion yang menambah suasana nyaman.

Pembayaran bisa dilakukan dengan cash, gopay dan shopee pay cukup dengan scan qris saja.

Demikian tadi postingan kita kali ini tentang Nyobain Sate Ayam Bang Amir Tembalang Semarang, Asli Madura Enak Rasanya Murah Harganya. Semoga bermanfaat sampai jumpa.


Penulis
Achmad Munandar


Mahasiswi KKN Tim II Undip Dorong Kemajuan UMKM dengan Sosialisasikan Metode Pembayaran QRIS

Mahasiswi KKN Tim II Undip Dorong Kemajuan UMKM dengan Sosialisasikan Metode Pembayaran QRIS

 
 


Infotembalang.co - Blangu, Gesi (28/07/2023). Saat ini digitalisasi ekonomi menjadi ujung tombak utama dalam mengupayakan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Tak terkecuali dengan digitalisasi dalam sistem pembayaran.  

Tren pembayaran nontunai di Indonesia telah mengalami peningkatan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Banyak platform pembayaran digital telah muncul dan menjadi populer di masyarakat, seperti OVO, GoPay, Dana, LinkAja, dan lain-lain. Digitalisasi ini memungkinkan transaksi non-tunai yang lebih mudah dan cepat, baik untuk pembayaran di toko fisik, belanja online, hingga transfer antar individu.

Pada 1 Januari 2020 Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) telah meluncurkan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) yaitu penyatuan berbagai macam QR dari berbagai Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) menjadi satu kode QR. 

QRIS dikembangkan oleh industri sistem pembayaran bersama dengan Bank Indonesia agar proses transaksi dengan kode QR dapat dilakukan dengan lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya. Melalui QRIS, seluruh aplikasi pembayaran dari penyelenggara manapun baik bank dan nonbank yang digunakan masyarakat, dapat digunakan di seluruh toko dan pedagang. Model pembayaran tersebut memberikan kemudahan baik bagi merchant maupun konsumen untuk bertransaksi tanpa perlu khawatir atas keterbatasan pemilihan metode pembayaran.

Digitalisasi pembayaran berperan penting dalam mendukung digitalisasi ekonomi secara keseluruhan. Dengan adopsi pembayaran digital yang luas, bisnis dapat mengoptimalkan proses keuangan mereka, meningkatkan efisiensi, dan mencapai lebih banyak pelanggan. Selain itu, digitalisasi pembayaran juga berdampak pada inklusi keuangan dengan memungkinkan akses ke layanan keuangan bagi sektor masyarakat yang sebelumnya sulit dijangkau oleh sistem perbankan konvensional. Secara keseluruhan, digitalisasi ekonomi dan digitalisasi pembayaran adalah tren penting dalam era teknologi informasi modern, dan keduanya berkontribusi pada perkembangan ekonomi yang berkelanjutan dan inklusif di Indonesia.

Penggunaan smartphone yang luas di Desa Blangu telah memungkinkan lebih banyak orang untuk mengakses aplikasi pembayaran dan menggunakan metode pembayaran non-tunai. Akan tetapi hampir semua pedagang dan UMKM yang ada di Desa Blangu hanya menerima pembayaran secara tunai dengan uang kertas dan uang logam. Padahal, dengan adanya digitalisasi pembayaran melalui QRIS akan dapat mempercepat dan mempermudah proses pembayaran. 

Penggunaan QRIS oleh UMKM juga akan membawa manfaat yang signifikan dalam meningkatkan efisiensi operasional, akses keuangan, dan kemampuan bersaing. Sehingga nantinya akan mempercepat UMKM untuk dapat beradaptasi dengan era digital dan memanfaatkan potensi dari ekosistem pembayaran elektronik.

Berangkat dari latar belakang tersebut, pada hari Sabtu, 29 Juli 2023, salah satu mahasiswi KKN UNDIP TIM II 2022/2023, Shella Silvia yang melakukan kegiatan KKN di Desa Blangu, Kecamatan Gesi, Kabupaten Sragen melakukan program kerja pemberdayaan UMKM untuk mendorong percepatan digitalisasi ekonomi dengan melakukan sosialisasi metode pembayaran QRIS. 

Sosialisasi penggunaan QRIS kepada UMKM di Desa Blangu dirasa penting karena QRIS memiliki potensi yang besar untuk memperluas akses UMKM ke sistem pembayaran digital, meningkatkan efisiensi transaksi, dan mengurangi risiko pembayaran tunai. Sosialisasi ini penting untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran UMKM tentang manfaat QRIS, sehingga mereka dapat mengadopsinya dengan lebih baik dalam kegiatan bisnis mereka. 

Selain itu, sosialisasi ini juga akan memberikan pengetahuan yang dapat membantu UMKM dalam mengatasi potensi hambatan atau kendala teknis yang mungkin dihadapi saat menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran. Pemaparan materi program yang diberikan kepada pelaku UMKM adalah pengetahuan seputar manfaat, cara penggunaan, cara pembuatan serta informasi penting lainnya mengenai QRIS. Sosialisasi ini dilakukan secara door to door kepada UMKM yang ada di Desa Blangu. Sosialisasi dilakukan dengan memberikan penjelasan melalui leaflet yang berisi materi mengenai metode pembayaran QRIS.
 

Dokumentasi Penyampaian Materi Mengenai Metode Pembayaran QRIS


Sosialisasi mengenai metode pembayaran nontunai QRIS kepada pelaku UMKM di Desa Blangu diharapkan dapat menarik lebih banyak pelaku usaha untuk mengadopsi pembayaran QRIS dan  meningkatkan kesadaran pelaku UMKM tentang teknologi QRIS sebagai alternatif pembayaran yang lebih praktis dan aman daripada transaksi tunai. 

Dengan meningkatnya pemahaman tentang metode pembayaran QRIS, UMKM di Desa Blangu akan dapat memiliki peluang untuk menjangkau lebih banyak pelanggan serta akan membantu untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan usaha mereka.

Pelaku UMKM di Desa Blangu merasa terbantu dengan kegiatan sosialisasi ini karena mereka mendapatkan informasi baru mengenai metode pembayaran non-tunai QRIS. Mereka juga dapat menerima dengan baik materi yang disampaikan dan berterima kasih atas pemberian informasi yang bisa memberikan pengaruh positif pada kemajuan UMKM di Desa Blangu.



Selasa, 01 Agustus 2023

Pedoman Pemberitaan Media Siber Infotembalang

Pedoman Pemberitaan Media Siber Infotembalang

 



Pedoman Pemberitaan Media Siber

Kemerdekaan berpendapat, kemerdekaan berekspresi, dan kemerdekaan pers adalah hak asasi manusia yang dilindungi Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, dan Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia PBB. Keberadaan media siber di Indonesia juga merupakan bagian dari kemerdekaan berpendapat, kemerdekaan berekspresi, dan kemerdekaan pers.

Media siber memiliki karakter khusus sehingga memerlukan pedoman agar pengelolaannya dapat dilaksanakan secara profesional, memenuhi fungsi, hak, dan kewajibannya sesuai Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik. Untuk itu Dewan Pers bersama organisasi pers, pengelola media siber, dan masyarakat menyusun Pedoman Pemberitaan Media Siber sebagai berikut:

1. Ruang Lingkup

a. Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.

b. Isi Buatan Pengguna (User Generated Content) adalah segala isi yang dibuat dan atau dipublikasikan oleh pengguna media siber, antara lain, artikel, gambar, komentar, suara, video dan berbagai bentuk unggahan yang melekat pada media siber, seperti blog, forum, komentar pembaca atau pemirsa, dan bentuk lain.

2. Verifikasi dan keberimbangan berita

a. Pada prinsipnya setiap berita harus melalui verifikasi.

b. Berita yang dapat merugikan pihak lain memerlukan verifikasi pada berita yang sama untuk memenuhi prinsip akurasi dan keberimbangan.

c. Ketentuan dalam butir (a) di atas dikecualikan, dengan syarat:

(i) Berita benar-benar mengandung kepentingan publik yang bersifat mendesak;

(ii) Sumber berita yang pertama adalah sumber yang jelas disebutkan identitasnya, kredibel dan kompeten;

(iii) Subyek berita yang harus dikonfirmasi tidak diketahui keberadaannya dan atau tidak dapat diwawancarai;

(iv) Media memberikan penjelasan kepada pembaca bahwa berita tersebut masih memerlukan verifikasi lebih lanjut yang diupayakan dalam waktu secepatnya. Penjelasan dimuat pada bagian akhir dari berita yang sama, di dalam kurung dan menggunakan huruf miring.

d. Setelah memuat berita sesuai dengan butir (c), media wajib meneruskan upaya verifikasi, dan setelah verifikasi didapatkan, hasil verifikasi dicantumkan pada berita pemutakhiran (update) dengan tautan pada berita yang belum terverifikasi.

3. Isi Buatan Pengguna (User Generated Content)

a. Media siber wajib mencantumkan syarat dan ketentuan mengenai Isi Buatan Pengguna yang tidak bertentangan dengan Undang-Undang No. 40 tahun 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik, yang ditempatkan secara terang dan jelas.

b. Media siber mewajibkan setiap pengguna untuk melakukan registrasi keanggotaan dan melakukan proses log-in terlebih dahulu untuk dapat mempublikasikan semua bentuk Isi Buatan Pengguna. Ketentuan mengenai log-in akan diatur lebih lanjut.

c. Dalam registrasi tersebut, media siber mewajibkan pengguna memberi persetujuan tertulis bahwa Isi Buatan Pengguna yang dipublikasikan:

(i) Tidak memuat isi bohong, fitnah, sadis dan cabul;

(ii) Tidak memuat isi yang mengandung prasangka dan kebencian terkait dengan suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA), serta menganjurkan tindakan kekerasan;

(iii) Tidak memuat isi diskriminatif atas dasar perbedaan jenis kelamin dan bahasa, serta tidak merendahkan martabat orang lemah, miskin, sakit, cacat jiwa, atau cacat jasmani

d. Media siber memiliki kewenangan mutlak untuk mengedit atau menghapus Isi Buatan Pengguna yang bertentangan dengan butir (c).

e. Media siber wajib menyediakan mekanisme pengaduan Isi Buatan Pengguna yang dinilai melanggar ketentuan pada butir (c). Mekanisme tersebut harus disediakan di tempat yang dengan mudah dapat diakses pengguna.

f. Media siber wajib menyunting, menghapus, dan melakukan tindakan koreksi setiap Isi Buatan Pengguna yang dilaporkan dan melanggar ketentuan butir (c), sesegera mungkin secara proporsional selambat-lambatnya 2 x 24 jam setelah pengaduan diterima.

g. Media siber yang telah memenuhi ketentuan pada butir (a), (b), (c), dan (f) tidak dibebani tanggung jawab atas masalah yang ditimbulkan akibat pemuatan isi yang melanggar ketentuan pada butir (c).

h. Media siber bertanggung jawab atas Isi Buatan Pengguna yang dilaporkan bila tidak mengambil tindakan koreksi setelah batas waktu sebagaimana tersebut pada butir (f).

4. Ralat, Koreksi, dan Hak Jawab

a. Ralat, koreksi, dan hak jawab mengacu pada Undang-Undang Pers, Kode Etik Jurnalistik, dan Pedoman Hak Jawab yang ditetapkan Dewan Pers.

b. Ralat, koreksi dan atau hak jawab wajib ditautkan pada berita yang diralat, dikoreksi atau yang diberi hak jawab.

c. Di setiap berita ralat, koreksi, dan hak jawab wajib dicantumkan waktu pemuatan ralat, koreksi, dan atau hak jawab tersebut.

d. Bila suatu berita media siber tertentu disebarluaskan media siber lain, maka:

(i) Tanggung jawab media siber pembuat berita terbatas pada berita yang dipublikasikan di media siber tersebut atau media siber yang berada di bawah otoritas teknisnya;

(ii) Koreksi berita yang dilakukan oleh sebuah media siber, juga harus dilakukan oleh media siber lain yang mengutip berita dari media siber yang dikoreksi itu;

(iii) Media yang menyebarluaskan berita dari sebuah media siber dan tidak melakukan koreksi atas berita sesuai yang dilakukan oleh media siber pemilik dan atau pembuat berita tersebut, bertanggung jawab penuh atas semua akibat hukum dari berita yang tidak dikoreksinya itu.

e. Sesuai dengan Undang-Undang Pers, media siber yang tidak melayani hak jawab dapat dijatuhi sanksi hukum pidana denda paling banyak Rp500.000.000 (Lima ratus juta rupiah)

5. Pencabutan Berita

a. Berita yang sudah dipublikasikan tidak dapat dicabut karena alasan penyensoran dari pihak luar redaksi, kecuali terkait masalah SARA, kesusilaan, masa depan anak, pengalaman traumatik korban atau berdasarkan pertimbangan khusus lain yang ditetapkan Dewan Pers.

b. Media siber lain wajib mengikuti pencabutan kutipan berita dari media asal yang telah dicabut.

c. Pencabutan berita wajib disertai dengan alasan pencabutan dan diumumkan kepada publik.

6. Iklan

a. Media siber wajib membedakan dengan tegas antara produk berita dan iklan.

b. Setiap berita/artikel/isi yang merupakan iklan dan atau isi berbayar wajib mencantumkan keterangan ‘advertorial’, ‘iklan’, ‘ads’, ‘sponsored’, atau kata lain yang menjelaskan bahwa berita/artikel/isi tersebut adalah iklan.

7. Hak Cipta

Media siber wajib menghormati hak cipta sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku.

8. Pencantuman Pedoman

Media siber wajib mencantumkan Pedoman Pemberitaan Media Siber ini di medianya secara terang dan jelas.

9. Sengketa

Penilaian akhir atas sengketa mengenai pelaksanaan Pedoman Pemberitaan Media Siber ini diselesaikan oleh Dewan Pers.

Jakarta, 3 Februari 2012

(Pedoman ini ditandatangani oleh Dewan Pers dan komunitas pers di Jakarta, 3 Februari 2012).
Tentang Media Online New Info Tembalang dan Tim Redaksi

Tentang Media Online New Info Tembalang dan Tim Redaksi

 


Pada suatu masa pernah ada media cetak lokal berupa majalah bernama Info Tembalang yang digagas oleh mas Jo. Dalam perkembangannya majalah tersebut menjadi media online berbasis website dan interaksi bersama pembacanya lewat platform media sosial twitter dan intagram.

Long short story, domain infotembalang.co tidak lagi aktif hingga melewati masa probation. Mengingat spirit dan kreatifitas yang diusung info tembalang dengan ini kami menghidupkan kembali domain infotembalang.co.

Dalam perkembangannya nanti, kami akan menjadikan infotembalang.co menjadi media online yang menghadirkan infomasi seputar seputar Tembalang Semarang dan sekitarnya, menyajikan konten berita, event, teknologi, kampus, kuliner, hiburan, ekonomi, startup, komunitas, transportasi, olahraga, budaya, opini dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sebagai Disclaimer, media online Infotembalang.co yang aktif kembali di tahun 2023 ini tidak dikelola oleh mas Jo melainkan oleh Nandar.

Semoga niat baik kami ini bersambut gayung, doa dukungan dan masukan dari rekan-rekan pembaca sangat kami harapkan.

Salam kreatif, salam dari Tembalang.


New Info Tembalang

Achmad Munandar




====
Tim Mungil Kami:
====
 
 

Chief Creative Officer:
 
Nandar



Chief Finance Officer
Allia Ana



Chief Technology Officer:
Noor CHY


Alamat Redaksi:
LOETJU Building
Jl. Banjarsari Gg. Iwenisari No.27
Tembalang Semarang 50275

For Business Inquiry
Whatsapp: 085292613001 (Text Only)

E-mail: Campusnesia@gmail.com

Sitemap Media Online New Info Tembalang

Sitemap Media Online New Info Tembalang




Sitemap Media Online Info Tembalang 

infotembalang.co

Sosial

[Sosial][recentbylabel2]

Kuliner

[Kuliner][recentbylabel2]
Notification
Dan bagiku Tembalang bukan hanya sekedar tentang waktu dan ruang, lebih dari itu ia adalah beragam keindahan kenangan yang selalu terngiang dikala hati sedang lengang.-Nandar-Infotembalang.co-
Done